OOT: blog sempat down karena dianggap melanggar peraturan sama sistem otomatis WordPress, pelajaran untuk yang lain


Hari ini penulis sempat panik karena saat habis publish artikel terakhir, website langsung down. Di halaman depan cuma ada tulisan Suspended. Artikel dan lain – lain semua nggak ada.

Saat masuk dashboard, yang ada cuma pilihan laporan dan pilihan untuk ngesave (extract) isi dari website. Dengan penuh keterkejutan dan panik, penulis segera menulis laporan. Isinya untuk memohon WordPress memberitahu alasan mengapa di suspended dan memohon agar website bisa diaktifkan lagi.

Kurang dari satu jam WordPress memberikan email balasan, yang intinya mengatakan bahwa:

“Thank you for getting in touch. Your site was flagged by our automated anti-spam controls. We have reviewed your site and have removed the suspension notice.”

Menurut term of service dari WordPress, anti spam bisa aktif karena aturan berikut (waktu penulis buka, di aturan tersebut diwarnai berbeda):

the Content is not spam, is not machine- or randomly-generated, and does not contain unethical or unwanted commercial content designed to drive traffic to third party sites or boost the search engine rankings of third party sites, or to further unlawful acts (such as phishing) or mislead recipients as to the source of the material (such as spoofing);

Jadi, sepertinya karena penulis terlalu sering mengutip dari website lain beserta dengan linknya, website penulis dianggap sama sistem anti spam WordPress sebagai website yang berusaha meningkatkan ranking dari website tersebut. Padahal suer penulis melakukan hanya untuk menghormati yang sudah memposting terlebih dahulu.

Jadi, haram untuk terlalu sering mengutip website yang sama. Atau apa mungkin karena penulis telalu sering bikin artikel?

 

Saya sangat beruntung karena WordPress mempunyai support system yang bagus. Karena antara dari melaporkan sampai website aktif kembali bisa terjadi kurang dari satu jam.

Jawaban dari WordPress sopan banget, pakai minta maaf segala. Jadi kalau nanti bro ada yang mengalami masalah yang sama, segera laporkan ke wordpress, bila memang hanya kesalahan sistem, maka isi akan diaktifkan kembali. pakai kalimat yang sopan dan yang jelas ya.

Terima kasih banyak kepada WordPress atas kecepatan respon dan kesediaan untuk mengaktifkan kembali blog penulis.

6 respons untuk ‘OOT: blog sempat down karena dianggap melanggar peraturan sama sistem otomatis WordPress, pelajaran untuk yang lain

  1. […] Jangan terlalu obral link di setiap postingan. Karena bisa jadi hosting menganggap website kita sebagai rating manipulator. Blog ini juga sempat di blokir karena dianggap spam oleh wordpress, untung masih bisa memohon administrator untuk membebaskan blokir. Setelah direview untung dianggap sebagai blog beneran. Ini dijelaskan di artikel berikut: OOT: blog sempat down karena dianggap melanggar peraturan sama sistem otomatis WordPress, pelajaran … […]

    Suka

  2. Cepat juga respon WordPress ini mas. Saya pernah juga kena masalah, bedanya ngga bisa log in. Coba tanya kenapa sebabnya, kurang dari 1 jam dah dibalas. Coba log in lagi bisa, minta maaf lagi si wordpress nya.

    Suka

Bagaimana menurut bro?

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.