Teknologi iMT mirip quick shifter tapi bisa ganti gigi mulus saat jalan santai sekaligus menggantikan fungsi slipper clutch


Pembaca tentu sudah tahu soal quickshifter, teknologi yang memungkinkan pembalap untuk ganti gigi secara cepat.

Pasang Quick Shifter Elektronik Di Motor Harian, Macam SSG Loh

Namun repotnya, quick shifter itu caranya kasar.

Real man use manual clutch itu kuno sekarang jamannya fast man use quickshifter

Sistem akan secara otomatis menghentikan tenaga antara 50 sampai 75 milidetik tergantung pada setelan sistem, untuk mencegah beban pada transmisi dan menjamin perpindahan gigi lebih tinggi saat gas penuh secara bersih, memungkinkan akselerasi yang tanpa jeda. Untuk pemindahan gigi lebih rendah lebih lancar dan cepat tanpa penggunaan teknik throttle blip atau memaksakan pakai kopling, sistem akan secara otomatis mengatur bukaan gas sehingga bisa menyesuaikan rpm dengan kecepatan mesin di di gigi yang lebih rendah.

Sistem kerja tersebut kurang cocok untuk pemakaian yang kalem kalem harian.

Namun sepertinya teknologi iMT bisa jadi perkembangan selanjutnya dari quickshifter. iMT merupakan teknologi Toyota yang memungkinkan pengendara untuk pindah gigi seenaknya tanpa membuat kendaraan tersiksa. Memang untuk mobil, tapi seharusnya tidak masalah bila dikembangkan untuk motor juga. Toh yang dilakukan pabrikan untuk quick shift down juga mirip mirip cara ini.

Berikut informasi videonya:

Demonstrasi cara kerjanya:

Intinya adalah pada saat kita memindahkan gigi, maka mesin akan otomatis menyesuaikan rpm sehingga saat gigi sudah masuk penumpang tidak akan merasakan tersentak. Bahkan katanya di versi berikutnya, sistem transmisi juga bisa menolak oper gigi sembarangan.

Report: Toyota patents next-gen intelligent manual gearbox

Disebutkan bahwa paten dari iMT selanjutnya akan menawarkan sistem mencegah shifting dan lepas kopling. Shift down akan dicegah bila rpm sekarang terlalu tinggi, dan shift up akan dicegah bila rpm sekarang terlalu rendah. Saat kendaraan memungkinkan jalan tanpa mesin, maka transmisi akan otomatis dibuat netral.

 

Dengan fitur seperti itu, maka iMT ini bisa akan membuat teknologi slipper clutch tidak ada gunanya. Karena kan kalau rpm terlalu tinggi sudah dicegah shift down duluan. Slipper clutch jadi tidak pernah terpakai.

Teknologi ini mestinya bisa lebih cepat diimplementasikan. Yang dibutuhkan cuma sensor, ECU dan sistem drive by wire.

Iklan

5 respons untuk ‘Teknologi iMT mirip quick shifter tapi bisa ganti gigi mulus saat jalan santai sekaligus menggantikan fungsi slipper clutch

  1. Untuk sepeda motor quickshifter sih udah dijual bebas, tapi cuma untuk down shift, sedangkan up shift belum… Apa memungkinkan dimodif agar bisa up shift ya om?

    Kalo ga salah dulu BRT pernah bikin untuk road race

    Suka

    • Maksudnya hanya untuk up shift?

      Iya, susah kalau untuk shift down juga, karena berarti harus bisa mengendalikan rpm juga. Produknya harus satu paket dengan ECU. Jadi mungkin BRT bisa karena pakai produk ECU BRT juga.

      Suka

Bagaimana menurut bro?

Isikan data di bawah atau klik salah satu ikon untuk log in:

Logo WordPress.com

You are commenting using your WordPress.com account. Logout /  Ubah )

Gambar Twitter

You are commenting using your Twitter account. Logout /  Ubah )

Foto Facebook

You are commenting using your Facebook account. Logout /  Ubah )

Connecting to %s

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.