Rasanya mungkin cuma Kawasaki yang bersedia bekerja sama dengan Bosch untuk urusan ini, entah kalau Honda atau Yamaha atau Suzuki. Sehingga Kawasaki jadi motor Jepang pertama yang pakai teknologi radar Bosch (di Eropa sudah ada KTM dan Ducati di tahun 2020):
EICMA 2019: November 5, 2019, Kawasaki to be the first Japanese manufacturer with Bosch’s Advanced Rider Assistance Systems, Series production of the system in 2021
Teknologi punya tiga manfaat. Yaitu untuk menjaga jarak secara otomatis saat cruise control:
Lalu untuk memberi peringatan kalau ada resiko mau menabrak kendaraan di depan:
Lalu untuk memberikan peringatan kalau ada kendaraan yang mau lewat di jalur sebelah:
Di Jepang sendiri teknologi sudah diujicobakan mulai April 2019:
Bosch starts first public road testing in Japan of Advanced Rider Assistance System for motorcycles Providing a safe and comfortable riding environment for motorcycle riders in Japan
Berikut video perkenalannya:
Disebut ini adalah tahap kedua sistem keselamatan Bosch. Yang pertama adalah motor stability control, yang berguna untuk mencegah selip atau kehilangan kendali di semua situasi. Yang berikutnya adalah sistem terkoneksi sehingga bisa tahu kondisi sekitar atau kendaraan lainnya.
Teknologi macam ini tentu nggak ada manfaatnya kalau di Indonesia, karena kan jarak dengan kendaraan depan biasanya bukan jarak aman, jadi adaptive cruise control atau forward collition warning bakal mengganggu terus, pasti bakal dimatikan. Blind spot detection pun nggak berguna karena di Indonesia mana ada yang mematuhi lane / lajur kalau nggak di tol?
Honda kok kalah teknologi pakdhe
SukaSuka
teknologi keselamatan begini bukan fokusnya?
SukaSuka
[…] Sebelumnya penulis sudah membahas bagaimana Kawasaki menjadi pabrikan Jepang yang pertama yang menerapkan teknologi keselamatan berbasis radar buatan Bosch: Kawasaki jadi motor Jepang pertama pakai teknologi radar untuk keselamatan […]
SukaSuka
[…] Sebelumnya penulis sudah memberitakan bahwa Kawasaki akan buat motor dengan radar mulai tahun 2021 setelah sukses uji coba: Kawasaki jadi motor Jepang pertama pakai teknologi radar untuk keselamatan […]
SukaSuka